Halaman:Buku Pelengkap II Pemilihan Umum 1977 - Yang Berhubungan dengan Organisasi Badan-Badan Pelaksana Pemilu Tahun 1977.pdf/956

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi
(2) Kebijaksanaan Pimpinan Negara yang tertulis.

(2) Kebijaksanaan Pimpinan Lembaga Pemilihan Umum.

(3) Hasil-hasil rapat kerja antara Komisi III DPR dan Pemerintah c.q. Lembaga Pemilihan Umum.

(5) Laporan mengenai pelaksanaan Pemilihan Umum 1977 dari Panitia Pemilihan Daerah dan Panitia Pemilihan Luar Negeri.

(6) Pendapat dan tanggapan yang tertuang dalam surat kabar atau mass-media lainnya.

(7) Tulisan-tulisan lain yang berhubungan dengan Pemilihan Umum 1977.

b. Dokumentasi lukisan :

(1) Gambar-gambar fotografis dari peristiwa yang berhubungan dengan penyelenggaraan Pemilihan Umum 1977.

(2) Lukisan, gambar tangan, poster dan spanduk dari peristiwa yang berhubungan dengan penyelenggaraan Pemilihan Umum 1977.

c. Dokumentasi ucapan :

Ucapan-ucapan yang terekam melalui alat-alat elektronika yang berhubungan dengan penyelenggaraan Pemilihan Umum 1977.

d. Dokumentasi audio-visuil : Hasil perekaman yang bersifat audio-visuil baik yang berisi perekaman peristiwa-peristiwa otentik.

KEEMPAT : Dalam melaksanakan tugasnya Team Penyusun Dokumentasi Pemilu 1977 dapat mengadakan konsultasi dengan fihak-fihak yang dianggap perlu.

950