Halaman:Pahlawan nasional Frans Kaisiepo.pdf/85

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

71

menggalang persatuan dan kesatuan. Untuk melancarkan maksud tersebut secara rahasia ia melakukan kontak dengan tokoh eks-Digul, yang juga sebagai "Gurunya", guna untuk memperoleh masukan berupa baik fikiran maupun gagasan-gagasannya untuk menggoncangkan stabilitas Pemerintah Kolonial Belanda di Irian Barat khususnya.

Kiranya patut dicata, bahwa Frans Kaisiepo adalah orang pertama yang mencetuskan dan mengumunkan nama "Papua" menjadi Irian. Dan karena ulahnya yang berpihak terhadap paham kebangsaan sebagai wujud dari persatuan dan kesatuan telah memaksa Pemerintah Kolonial Belanda tidak menyukainya.

Demikianlah lakon yang telah diperankan oleh Frans Kaisiepo dalam upaya membangun keutuhan wilayah dan membina keutuhan bangsa seperti yang dipesankan oleh lembaga negara kita "Bhineka Tunggal Ika". Melihat akan sikap, tingak serta perilaku yang telah ditunjukan Frans Kaisiepo, kiranya banyak tersimpan nilai-nilai yang pantas dan bahkan musti untuk dilestarikan guna menambah khasanah kekayaan sejarah bangsa. Selanjutnya sangatlah bermanfaat bila ini dapat dipetik oleh kaum muda yang berperan sebagai pewaris dan penerus kehidupan bangsa dan negara. Karena dalam era globalisasi yang kita hadapi dewasa ini, bukan tidak mungkin, kalau kita lengah, generasi muda akan melupakan budaya bangsanya dalam mengisi nuansa-nuansa pembangunan.

Kemudian diharapkan, karena kegiatan penulisan Biografi Pahlawan Nasional Frans Kaisiepo merupakan studi awal yang menuntut kelanjutan kesempurnaan. Sehubungan dengan itu, maka usaha untuk ini hendaknya dapat menaruh minat untuk melakukan kajian ulang agar dapat mencapai titik kesempurnaan.