Halaman:PDIKM 692-05 Majalah Aboean Goeroe-Goeroe Mei 1928.pdf/7

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini belum diuji baca

A.G.G. 91

akan selaloe ingin mendapat peroebahan dari jang koerang kepada jang lebih; tidak senang hatinja kalau nasibnja, dari boelan-keboelan, dari tahoen ketahoen, tetap seperti itoe djoega.

Barangkali djoega ada jang akan berkata: „Goeroe Bachtiar itoe roepanja akan mengambil-ambil moeka". Djika ada jang menoedoeh begini, itoe ada salah sekali, sebab tjita2 hamba menoelis soal ini; boekan begitoe, hanja mengharap moga2 ada faedahnja boeat bersama Perkara seorang soeka, mengambil moeka atau barangkali itoe jang dikatakan orang kini „soeka mendjilat", hal itoe beloem berani hamba mengatakan boeroek, sebab barangkali pada satoe2 masa ada kebaikannja boeat dirinja, tetapi tidak meroegikan kepada kawannja atau kepada orang banjak.

Labih djaoeh kalau tempat mengambil moeka itoe, orang bodoh, orang jang koerang sempoerna ............................ nja, boleh djadi; tetapi kedalam laoetan 'akal goedang 'ilmoe, tentoe ta' akan berhasil.

Kebaikan pekerdjaan kitalah, jang akan mengangkat dardjat kita kepada tangga kesempoernaan nasib".

Bagaimana benar hendaknja (mestinja) mendjadi kepala sekolah, tidak dapat hamba tjeriterakan, hanja sekadar menoeroet kekoeatan dan oekoeran pikiran hamba, dan lagi menoeroet jang soedah hamba lihat, hamba dengar, tetapi beloem hamba kerdjakan. Lain dari pada itoe, terkadangkadang bergantoeng kepada pembawaan (fi'il) satoe2 orang; lain orang, lain poela pembawaannja, tetapi tentoe menoeroet aloer dan patoet djoega.

Disini hamba dahoeloekan theorienja, mempraktijkkan beloem ada hak hamba. Kata orang: „Praktijk lebih soekar dari theorie". Tetapi akan mendapat praktijk, tentoe direka-rekakan djoega theorienja lebih dahoeloe.

Pekerdjaan mendjadi kepala sekolah, boekan moedah, banjak simpangnja atau tjabangnja. Tidak sekalian tjabangnja itoe, akan hamba tjeriterakan sekarang, melainkan satoe tjabang jang terhadap kepada goeroe bantoe.

Hamba telah menempati 5 boeah sekolah Gouvernement, jaitoe didalam keresidan Pelembang, Bangkahoeloe dan Soematera Barat.

Goeroe kepala jang hamba temoei telah 9 orang, rata2 2 orang dalam seboeah sekolah, diantaranja ada goeroe kepala jang berasal dari goeroe bantoe biasa. Hamba sampai sekarang telah berdienst masoek 16 tahoen; rata2 3 tahoen dalam satoe sekolah.

Goeroe kepala hamba jang sebanjak itoe berlain-lain pembawaannja; dari pada jang boeroek, lebih banjak jang baik. Diantaranja ada jang menjangka hamba sebagai anaknja, baik dalam sekolah, baik diloear sekolah, selaloe memberi nasihat kepada hamba. Senang hati hamba menerima nasihat beliau dan senang poela dalam pekerdjaan, kadang2 beloem beliau soeroeh, soedah hamba kerdjakan, sebab beliau menjangka hamba anak, boekan didalam dienst sadja beliau memimpin hamba, tetapi sampai diloe-