Halaman:Mustikarasa.pdf/1014

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

Bumbu:

garam ½ sdt.

Tjara membuatnja:

  1. Tepung djagung, parutan kelapa, gula merah, santan dan garam ditjampur rata.
  2. Adonan dibungkus daun pisang seperti bungkusan kue ketimus
  3. Dikukus sampai selama ± djam.



LEMANG KETAN

(Sumatera Barat:Singkarak)

Bahan²:

beras ketan 2 lt. putjuk daun pisang 2 lbr.
kelapa 2 btr. bambu 2 ruas
garam 2 sdt.

Tjara membuatnja:

  1. Bambu di-potong², dibersihkan.
  2. Ketan ditjutji dan ditiriskan.
  3. Kelapa diparut dan dikeluarkan santan sebanjak 2 gelas dan diberi garam. Ketan ditjampur dengan 1 gelas santan.
  4. Putjuk daun pisang dilipatkan dan disematkan dengan lidi hingga bambu tertutup.
  5. Lemang dibakar dengan njala kaju dan diputar hingga masak merata.

Keterangan:

  1. Bambu jang digunakan ialah bambu ketjil dengan ± 8 cm, bagian bawah tertutup (dasar bambu), sedangkan bagian atas terbuka.
  2. Waktu menghidangkan diiris setebal 2 cm. Biasanja dimakan dengan tape ketan.
  3. Lemang pisang ialah lemang ketan jang dimasak dengan pisang kepok, untuk 1 liter ketan digunakan 1 sisir pisang.

1006Mustikarasa