Halaman:Mustikarasa.pdf/998

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

Tjara membuatnja :

  1. Kentang direbus, dikupas, dilunakkan dengan sendok kaju sampai hantjur betul, dimasukkan gula terus diaduk sampai berair.
  2. 2 gelas tepung dimasukkan, diaduk lagi sampai rata, dimasukkan garam ½ sendok teh dan panili ½ bungkus.
  3. Dituangkan dalam lojang kemudian dikukus.
  4. Kalau adonan telah masak, santan kental jang telah diaduk dengan ½ gelas tepung sagu dimasukkan, ditambah ½ sendok teh garam dan ½ bungkus panili.
  5. Dikukus terus, kalau sudah kental baru diangkat.
  6. Dipotongi sesudah dingin.

KUE TALAM SERIKAJA

Bahan²:

tepung beras 1 tjkr.
tepung kandji ½ tjkr.
gula pasir (aren) setjukupnja
santan kental 1 gls.
santan entjer 2½ gls.
panili setjukupnja
daun pandan setjukupnja
garam setjukupnja

Tjara membuatnja :

  1. Badannja warnanja merah, karena gula aren.
  2. Kepalanja warnanja putih.
  3. Badannja: gula aren ditambah satu sendok gula pasir, ditambah 2½ gelas santan entjer, dimasak, kemudian disaring.
  4. Tepung beras dan tepung kandji diaduk dengan air gula sedikit demi sedikit sampai habis.
  5. Dipanaskan sebentar dengan terus dikatjau.
  6. Dituangkan dalam tjetakan, bila air sudah mendidih.
  7. Kalau badannja sudah masak baru dibuat kepalanja.

Bahan kepalanja:

santan kental 1 gls. tepung kandji ½ tjkr.
tepung beras ½ tjkr. garam setjukupnja

990Mustikarasa