Indonesia telah memiliki beberapa warisan budaya yang terdaftar sebagai Warisan Ingatan Dunia. Laman ini menyediakan koleksi digital terkait subjek Warisan Ingatan Dunia dari Indonesia.
Babad Diponegoro diajukan pertama kali tahun 2010 oleh Perpusnas dan bersama KITLV pada 2012. Hal ini dikarenakan naskah ini mempunyai salinan aslinya yang tersimpan di Indonesia, sedangkan yang ditulis dalam aksara Jawa tersimpan di Belanda.
Kakawin Nagarakretagama (Nāgarakṛtâgama) atau juga disebut dengan nama Kakawin Desyawarnana (Deçawarṇana) karya Empu Prapañca ditulis tahun 1365. Kakawin Nagarakretagama diakui sebagai Warisan Ingatan Duna sejak tahun 2011.