Halaman:Revolusi dan Masalah Kebudajaan.pdf/35

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

Beberapa tindakan sedang dilakukan, beberapa diantaranja sudah pula kami kemukakan. Kami ingin memberi keterangan kepada mereka jang merasa berkepentingan dengan Badan Penerbitan Nasional bahwa sebuah undang-undang sedang ada dalam pertimbangan, jaitu undang-undang untuk mengatur tjara bekerdjanja, untuk menjusun pembagian redaksi, untuk memperhatikan perbedaan-perbedaan jang diperlukan. dan untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan jang ada sekarang. Badan Penerbitan Nasional adalah suatu organisasi jang baru didirikan jang kehadirannja dirong-rong oleh kesukaran, karena badan tersebut harus memulai kerdjanja pada suatu pertjetakan suratkabar jang ditutup dengan tiba-tiba (kami hadir ketika perusahaan suratkabar itu diubah mendjadi pertjetakan jang paling penting dinegeri kita. dengan seluruh pekerdia dan anggota-anggota redaksinja), dan pertjetakan ini harus melajani penerbitan tulisan-tulisan jang sangat diperlukan, termasuk banjak tulisan jang bersifat militer. Badan Penerbitan Nasional memang memiliki kekurangan-kekurangan, tetapi kekurangan-kekurangan ini akan dapat diperbaiki. Tidak ada alasan untuk keluhan keluhan seperti jang kami dengar disini tadi, dalam pertemuan ini, mengena; Badan Penerbitan Nasional itu, Djuga sedang dilakukan usaha-usaha untuk mendapatkan bahan-bahan jang diperlukan untuk bekerdja, artinja sekarang sedang dilakukan usaha-usaha untuk memetjahkan semua persoalan jang melibat para sastrawan dan seniman dan jang djuga mendjadi perhatian Dewan Kebudajaan Nasional. Karena sebagaimana kawan-kawan ketahui, Negara mempunjai bermatjam-matjam departemen dan bermatjam-matjam lembaga dan, didalam lingkungan Negara, setiap departemen dan lembaga itu ingin sekali mempunjai bahan-bahan

34