Halaman:Revolusi dan Masalah Kebudajaan.pdf/12

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

bersangkut-paut dengan Revolusi itu sendiri. Jang mendjadi pusat perhatian kita semua haruslah Revolusi itu sendiri. Atau adakah kita pertjaja bahwa Revolusi telah memenangkan setiap perdjuangannja? Apakah kita pertjaja bahwa Revolusi sudah bebas dari bahaja? Apakah jang harus mendjadi perhatian utama dari setiap warganegara sekarang ini? Apakah orang harus mendjadi tjemas bahwa Revolusi akan melakukan apa-apa jang tidak perlu, bahwa Revolusi akan menindas kesenian, bahwa Revolusi akan menindas dajatjipta warganegara kita? Apakah jang mendjadi perhatian utama itu bahaja-bahaja sebenarnja atau bahaja-bahaja chajal, jang mungkin mengantjam semangat mentjipta, atau bahaja-bahaja jang mungkin mengantjam Revolusi itu sendiri?......... Kami tidak semata-mata mengingatkan bahaja ini sebagai suatu alasan: kami tjuma ingin mengemukakan bahwa apa jang harus mendjadi perhatian semua sastrawan dan seniman revolusioner, semua sastrawan dan seniman jang mengerti Revolusi dan menganggap Revolusi_itu sebagai seuatu jang adil. ialah Bahaja-bahaja apakah jang mengantjam Revolusi dan apakah jang dapat kita perbuat untuk menjelamatkan Revolusi? Kami jakin bahwa Revolusi masih banjak menghadapi perdjuangan jang harus diselesaikannja, dan kami jakin bahwa pemikiran dan perhatian kita jang utama haruslah : Apakah jang dapat kita lakukan untuk mendjamın kemenangan Revolusi? Itulah jang pertama, Revolusi itu sendiri, dan sesudah itu, barulah kita dapat memikirkan persoalan-persoalan lainnja. Ini tidak berarti bahwa kita tidak usah memikirkan masalah-masalah lainnja, akan tetapi bahwa perhatian pokok dalam pemikiran kita mestilah Revolusi itu sendiri.

Masalah jang sedang diperbintjangkan disini dan

11