Halaman:Propinsi Sumatera Utara.pdf/487

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

Didaerah ini sebagai equivalent dari Ketjamatan-ketjamatan jang terdapat didaerah Tapanuli dan Sumatera Timur bernama ,,kenegerian", dipimpin oleh seorang kepala negeri. Menurut berita dari Pemerintah Propinsi, dan jang djuga telah mulai dilakukan, jaitu tidak semua ,,kenegerian" ini otomatis akan didjadikan ,,Ketjamatan".

Djumlah kenegerian ialah 105 buah.

Daerah Tapanuli, luasnja 39.077 kilometer.

Dizaman Hindia Belanda daerah inipun merupakan satu keresidenan, dengan empat afdelingen, jaitu:

1. Sibolga en Omstreken, ibu kota Sibolga;
2. Angkola en Sipirok, " " Padang Sidempuan;
3. Bataklanden, " " Tarutung;
4. Nias, " " Gunung Sitoli,

Dizaman Djepang pembahagian ini tetap sebagaimana dizaman Hindia Belanda.

Dizaman Republik (1947), sampai penjerahan kedaulatan, daerah ini dibagi didalam 9 Kabupaten, jaitu:

1. Dairi ibu kota Sidikalang;
2. Toba/Samosir " " Balige;
3. Humbang " " Dolok Sanggul;
4. Silindung " " Tarutung;
5. Sibolga " " Sibolga;
6. Padang Lawas " " Gunung Tua;
7. Batang Gadis " " Penjabungan;
8. Angkola " " Padang Sidempuan;
9. Nias " " Gunung Sitoli.

Sedjak pemulihan, pembahagian daerah ini dikembalikan lagi mendjadi 4 Kabupaten, jaitu:

1. Tapanuli Tengah ibu kotanja Sibolga;
2. Tapanuli Selatan " " Padang Sidempuan;
3. Tapanuli Utara " " Tarutung;
4. Nias " " Gunung Sitoli.

Djumlah Ketjamatan didalam daerah ini 64 buah.

Kota Besar Medan sebagai ibu kota Propinsi dibahagi didalam 4 Ketjamatan.

  1. Medan Baru.
  2. Medan Barat.
  3. Medan Timur.
  4. Medan Selatan.

Kesimpulan dari jang dinjatakan diatas ini, maka Propinsi Sumatera Utara mempunjai luas djumlah Kabupaten dan djumlah Ketjamatan sebagai berikut.


30

465