Halaman:Mustikarasa.pdf/1062

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi
gula pasir 2 sdt.
garam 1 sdt.
mentega 2 sdm.

Tjara membuatnja :

  1. Djagung diparut dengan pisau jang tadjam.
  2. Dimasak dengan kuning telur, gula, garam dan mentega jang sudah diantjurkan, kalau djagung telah masak, adukkanlah kedalamnja putih telur jang telah dikotjok sampai kembang terlebih dahulu.
  3. Adonan ini dibakar dalam lojang (piring batu) jang dilumuri mentega selama 15 menit dalam oven dengan panas 350°F sampai merah.


PODING PATI DJAGUNG

Bahan² :

pati djagung 1 gls. gula ½ gls.
santan kental 5 gls.

Bumbu² :

garam 1 sdt. panili 1 bks.

Tjara membuatnja :

  1. Santan kental, garam dan panili ditjampur, didjerangkan.
  2. Pati djagung ditjairkan dengan air sedikit.
  3. Setelah santan mendidih, tjairan tepung dimasukkan sambil diaduk sampai masak.
  4. Setelah kental (tjara memeriksa: djika waktu mengaduk, kelihatan dasarnja pantji, adonan sudah tjukup kental) adonan dituangkan dalam tjetakan.
  5. Setelah dingin dapat di-potong².


PODING PISANG
(Djawa Barat)


Bahan² :

pisang radja 6 bh. roti tawar 1 pt. besar

1054Mustikarasa