Lompat ke isi

Halaman:Detective Chiu.pdf/51

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini telah diuji baca

jang betul², bukan ditudjukan ke-udara seperti detective Chiu.

Saling tembak-menembak achirnja tida dapat ditjegah lagi......

Biar bagimana pun djuga, pengurungan jang sangat rapet itu tida ada djalan buat marika bisa loloskan diri. Menampak keadaan jang demikian berbahaja, marika lantas nekat sekali, tembakan² terus ditudjukan kesana-sini!

Satu hal jang sangat dibuat kekwatiran oleh detective Chiu, adalah Sin-hock kalu-kalu nanti terkena pelor njasar, maka dengan tjeli dan tumpleki semua perhatiannja, ia awasi terus bajangan jang ia pastikan tentu Sin-hock adanja.

Dalem saat jang sangat berbahaja bagi djiwanja Sin-hock, jaitu selagi dengan tjara sangat pengetjut salah-seorang dari itu kawanan pendjahat mau menembak Sin-hock dari belakangnja, detective Chiu serentak menobros setjepet kilat dan dalem tempo sekedjapan ia sudah bisa bikin terdjungkal musuhnja. Perbuatan demikian lalu diturut oleh semua kawan-kawannja, detective Chiu dengan gunakan kepandean jiujitsu tertjampur kunthao, ia bisa „untjlang” begitu rupa musuh-musuhnja seperti tjaranja orang mempermaenkan bantal² dikasur......!

Betul djuga kawanan pendjahat tida dapat lakukan perlawanan terus, sebab selaennja keabisan peluru, djuga sumangatnja sudah kuntjup mendapat serangan dan untjlangan jang demikian heibatnja dari rombongannja detective Chiu.

Begitulah, achirnja semua pendjahat jang terdiri dari ampat orang lelaki dan satu perampuan muda, telah kena dibekuk dan pada itu malem djuga marika diringkus kekantor polisie, sedangkan Sin-hock dalem keadaan lelah terus dibawa kerumahnja Dr. Tan buat dirawat.