Halaman:Mustikarasa.pdf/926

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini telah diuji baca

KEMBANG PATJAR

(Brebes)

Bahan²:

tepung kandji 1/2 kg. garam 2 sdt.
gula pasir 1 gls. tawas 1 sdt.
kelapa 1/2 btr.

Tjara membuatnja :

  1. Kelapa diparut, diambil santannja, direbus, ditambah garam, di-aduk sampai mendidih. Didjaga djangan sampai petjah.
  2. Tawas direbus bersama dengan air 1/2-1 tjangkir sampai suam².
  3. Tepung kandji dipertjiki dengan air tersebut terus di-kepal² sampai liat.
  4. Dibagi dua; sebagian diberi warna merah sebagian tidak.
  5. Ke-dua nja dipipihkan dengan digiling jang satu diatas jang lain, diiris ketjil.
  6. Dimasukkan kedalam air mendidih, setelah terapung diangkat dan ditiriskan, ditjutji dengan air dingin supaja tidak melekat jang satu dengan jang lain.
  7. Gula pasir direbus sampai mendidih, diangkat, kemudian kembang patjar dengan air 1 gelas dimasukkan kedalamnja.
  8. Dihidangkan dengan diberi santan.


KEMPLANG

(Djawa Tengah)

Bahan²:

tepung ketan 1 lt. minjak goreng 1/2 btl.
kelapa 1 btr. garam 1/2 sdt.
gula pasir 1 gls.

Tjara membuatnja:

  1. Kelapa diparut, ditjampur dengan air, garam, tepung ketan. sampai dapat dibentuk.
  2. Adonan diratakan diatas daun pisang setebal sedjari, di-iris² berbentuk djadjaran gendjang, pandjang 4 cm, lebar 3-4 cm.
  3. Adonan jang sudah dipotong digoreng hingga kuning.

918Mustikarasa