Halaman:Mustikarasa.pdf/767

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi
  1. Ditjampur, diperasi air djeruk nipis.
  2. Diaduk sampai rata.

Keterangan :

Masakan ini rupanja seperti sambal.


SAMBAL PALUIK

(Sumatera Barat)

Bahan² :

daun talas putih 8 lb. ikan kering sepotong (3 cm².)
katjang putih kering ½ gls. kelapa ¼ btr.

Bumbu² :

bawang merah 5 bh. laos seiris
lombok merah 2 sdm. asam kandis 2 bh.
giling 2 sdm. djeruk nipis 2 bh.
kunjit seiris djae seiris
garam ½ sdm.

Tjara membuatnja :

  1. Katjang kering direndam semalam, direbus dalam 3 gelas air bersama lombok merah, djae, laos, dan sebagian dari bawang merah jang digiling halus.
  2. Daun talas ditjutji, sebagian diiris halus, sebagian dipotong lebar untuk pembungkus (5 lb. @ 20 cm)
  3. Kelapa diparut, digiling bersama bawang dan garam.
  4. Daun talas jang diiris halus ditjampur dengan kelapa, ikan kering dan asam kandis jang dipotong-potong ketjil dan air djeruk nipis. Dibungkus persegi dengan daun talas jang telah disediakan dan diikat dengan benang. Bungkusan ini dimasak diatas katjang kering jang telah ½ masak dan dimasak hingga matang.

Keterangan:

Masakan ini biasa dibuat pada waktu memotong padi.

Resep Masakan Indonesia Warisan Sukarno759