Lompat ke isi

Kuingat Padamu

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Kuingat Padamu
oleh Asmara Hadi
28219Kuingat PadamuAsmara Hadi

Seperti dari puncak gunung yang tinggi,
Kita lebih dahulu dapat melihat,
Cahaya fajar kemeiah-merahan,
Tanda matahari akan terbit,
Sedang jauh di dalam lembah,
Semuanya masih gelap-gulita,
Demikianlah jiwaku lebih dahulu,
Dari puncak gunung puisi,
Dapat melihat sinar memerah,
Sinar fajar kemenangan kita,
Sedang dalam kehidupan sehari-hari,
Semuanya masih gelap-gulita.

(Pujangga Baru: No. 2, Th. V, Agustus 1937)