Halaman:Sistem Kesatuan Hidup Setempat Daerah Bali.pdf/55

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

Tabel XIX

Keadaan Jumlah Desa Adat dan Desa Dinas di Bali Menurut Kecamatan dan Kabupaten

No. Kabupaten Kecamatan Desa Dinas Desa Adat
1. Badung 6 51 132
2. Bangli 4 69 151
3. Buleleng 9 145 155
4. Gianyar 7 51 269
5. Jembrana 4 49 41
6. Karangasem 8 44 217
7. Kelungkung 4 56 291
8. Tabanan 8 99 254
Jumlah 50 564 1.610
Sumber : Angka Desa Adat diperoleh dari Majelis Pembina Lembaga Adat, tahun 1980. Menurut Repelita III Daerah Bali, Jumlah Desa Adat tercatat 1456 buah.

Sebelum diuraikan tentang ciri-ciri sebuah komunitas kecil pada masyarakat Bali, agaknya ada baiknya diketengahkan gambaran tentang ciri-ciri kehidupan komunitas kecil di Indonesia pada umumnya, karena ciri-ciri umum seperti itu sering juga tampak dalam kehidupan komunitas-komunitas kecil, pada masyarakat daerah yang merupakan bagian dari masyarakat Indonesia. Bayangan orang tentang ciri-ciri kehidupan masyarakat pedesaan pada umumnya adalah sebagai berikut: Kehidupan agraris yang bercorak religius dengan dipertahankannya pola-pola kehidupan tradisional. Karena relatif kecilnya bentuk masyarakat pedesaan, maka ciri-ciri itu dilengkapi lagi dengan beberapa ciri lain, seperti: hubungan sosial yang bersifat personal, ciri warga desa yang bersifat homogin dengan jenis solidaritas mekanis.

Prof. Koentjaraningrat yang pernah mengabtraksikan ciri-ciri penting dari kehidupan masyarakat desa di Indonesia melalui metoda perbandingan (13, 354 - 366), mengemukakan ciri-ciri sebagai berikut :

  1. Kehidupan dengan konplik dan persaingan.
  2. Adanya kegiatan dalam bekerja.
  3. Berkembangnya sistem gotong-royong tolong - menolong.
  4. Berkembangnya sistem gotong - royong kerja bakti.


45