Halaman:PDIKM 693-11 Majalah Aboean Goeroe-Goeroe November 1928.pdf/13

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini telah diuji baca

A.G.G.

217


gitoe dikerdjakannja dimarahi; apakah akan kedjadian?

Banjak perkataan jang kasar ada perkataan jang kotor didengarnja, adakah koeli2 itoe mendjadi radjin? Rasa hati penoelis, tentoe tidak.

Hanjalah mandoer itoe menanam bibit pemalas, pelawan, keras kepala dan lain-lain. Sekianlah dahoeloe.

JAOESA.

(Kapau)


„Peroebahan peratoeran

voorpraktijk oentoek hulponderwijzer, jang

berdiploma „Goeroe bantoe”

—0—

Menoeroet besluit p.t. Directeur van Onderwijs en Eeredienst ddo. 2 October '28 no. D. 3/162/20, kepada t. Inspecteur v/h. Inl. Onderwijs di Fort de Kock, berhoeboeng dengan voorstel heliau, maka oleh pemerintah, dengan soeratnja tanggal 24 April j.l. no. 20401 A 2. telah ditentoekan bahwa ketika menghitoeng voorpraktijk goeroe2 boemipoetera jang berdiploma goeroe bantoe, lamanja meréka bekerdja sebagai kweekeling pada Volksonderwijs atau pada openbaar dan partikoelir Onderwijs itoe, dihitoeng djoega sebagai diensttijd, jang sebanjak-banjaknja 9 (sembilan] tahoen.

Berhoeboeng dengan kepoetoesan ini, nanti akan diadakan pemeriksaan oentoek peroebahan gadji goeroe2 jang termasoek dalam peratoeran jang terseboet, tetapi tidak dilakoekan dengan terug werkendekracht, melainkan dihitoeng moelai 1 October 1928.

Soepaja dapat melakoekan pemeriksaan tentang peroebahan itoe, maka soerat2 keterangan semasa bekerdja sebagai kweekeling jang terseboet, akan dikirim kepada Departement ini.

Sebab itoe saja harap, soepaja toean, akan menerangkan keadaan ini kepada Schoolopziener dalam ressort toean serta dengan selekas-lekasnja, dimoeka 1 Juli '29, mengirim soerat2 keterangan origineel (demikian djoega diploma kweekeling) bersama-sama afschriftnja. Afschrift atau salinan itoe, hendaknja ditanda tangani oléh pembesar jang diwadjibkan atau oleh toean Inspecteur sendiri.

Sesoedah 1 Juli '29, segala oeroesan dalam hal ini, tidak akan dikerdjakan lagi.

Salinan soerat ini dikirim kepada soerat2 kahar jang berkepentingan, soepaja seperloenja peratoeran j.t.s. dapat disiarkan. Ta' perloe rasanja lagi diterangkan, bahwa peroebahan tentang perhitoengan voorpractijk ini berlakoe djoega pada goeroe2 boemipoetera, jang berdiploma goeroe bantoe, jang bekerdja pada standaard dan Volksscholen (jang dapat subsidie.]