Halaman:Memutuskan pertalian.pdf/44

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

"Tentu saja, mak! Barang kemana aku pergi. Dia takkan saya tinggalkan."

"Benar begitu, guru, bawalah dia ke mari! Biarlah dia dengan saya disini. Guru sudah tahu juga, bahwa saya tidak beranak dan tidak bercucu seorang jua. Sayalah kelak mengasuh dia, membela sebagai cucu kandungku. Serahkanlah dia kepadaku, kepada neneknya yang sama-sama tinggal dengan dia."

"Baiklah, mak! Lebih dahulu saya mengucapkan terima kasih akan kemurahan hati mamak yang telah sudi bercucukan anakku yang yatim itu. Suka hati mamaklah cucu mamak yang seorang itu. Buruk baiknya kuserahkan kepada mamak."



46