Halaman:Kepalsuan Masjumi.pdf/7

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini telah diuji baca

Jang ditutup-tutupi dan disembunjikan

Memalsu dan memutarbalikkan kenjataan bukanlah satu²nja tjara jang dipakai Masjumi dalam menjusun siarannja. Tjara lain jang djuga dipakai jalah hanja mengemukakan sebagian dari kenjataan², atau dengan perkataan lain, menggelapkan, me-nutup²i atau menjembunjikan kenjataan² jang lain.


Siaran Indonesia Masjumi mengatakan bahwa pemerintah² Masjumi jang memerintah sesudah ,,penjerahan kedaulatan" telah ,,bekerdja keras dan mengerahkan segenap tenaganja dilapangan pemulihan dan pembangunan Indonesia .. Sumber ekonomi kita seperti perkebunan, paberik2, tambang2, pengangkutan, sumber listrik, bank, perdagangan dll. semuanja dibangunkan kembali". Tetapi siaran itu tidak menerangkan dibangunkan untuk siapa! Bukankah berkat ,,penjerahan kedaulatan" itu perkebunan2 dikembalikan kepada maskapai2 Belanda, paberik2, tambang2, pengangkutan, dikembalikan kepada maskapai2 Belanda ? Pemerintah² Masjumi memang bekerdja keras dan mengerahkan segenap tenaganja untuk pembangunan, tetapi pembangunan untuk maskapai2 Belanda ! Inilah rupa²nja jang begitu di-bangga2kan oleh siaran Masjumi.


Siaran Masjumi mengatakan bahwa ,,selama masa kabinet ini" (Kabinet Ali-Arifin) ,,kaum buruh dan petani... oleh PKI ... di-tepuk2 belakangnja dan dinina-bobokkan supaja sementara tahan dan tabah menderita". Siaran itu tidak menerangkan bahwa PKI-lah jang tegar menuntut pembatalan undang2 larangan mogok, siaran itu tidak menerangkan bahwa PKI membela tanah jang sudah digarap oleh kaum tani dan jang berkat penjerahan kedaulatan" mau dikembalikan kepada onderneming2 Belanda, siaran itu tidak menerangkan bahwa PKI menuntut supaja semua tanah kosong dikerdjakan oleh kaum tani, siaran itu djuga tidak

7