Halaman:JANGAN NGUTIP DARI WIKIPEDIA! Panduan buat kamu yang ingin tahu tentang ensiklopedi terbesar di dunia maya (2020).pdf/32

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini belum diuji baca

Saya baru mau mulai menyunting di Wikipedia, tetapi kesulitan mencari ide topik untuk ditulis. Gimana ya, solusinya?

Kamu bisa menulis artikel dengan topik-topik yang kamu sukai, kok. Tapi artikel yang kamu tulis harus artikel yang belum ada di Wikipedia, ya! Selain itu kamu harus ingat kalau menulis artikel di

Wikipedia itu harus netral, jadi ketika menulis artikel di Wikipedia, jangan hanya ditulis yang baik-baiknya saja. Kita wajib menulis apa adanya, sesuai dengan yang ada di sumber rujukan tepercaya yang kita punya.

Ada enggak sih tutorial cara menulis di Wikipedia?

Nyunting Wikipedia gampang kok! Kamu bisa belajar menyunting Wikipedia secara otodidak dengan mengikuti petunjuk yang ada di pranala bit.ly/WPTUTOR. Wikimedia Indonesia juga telah memiliki modul pelatihan secara lengkap, lho! Modul ini bisa kamu akses gratis di pranala bit.ly/modulmanual.

Selain itu, kalau kamu lebih suka mengikuti tutorial atau panduan dalam bentuk video, kamu bisa tonton video yang telah dibuat oleh Wikimedia Indonesia yang bisa kamu akses di pranala bit.ly/TutorialWikiID.