Halaman:Habis Gelap Terbitlah Terang.pdf/448

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

399

pendidikan jang soenggoeh membangoenkan tingkah lakoe, dan boedi pekerti jang baik.

Hal itoelah jang haroes diingat lebih doeloe, kalau hendak memberi orang Djawa pengadjaran! Ada orang jang berkata, bahwa boedi pekerti jang baik akan datang sadja sendiri, apabila orang telah ber'ilmoe dan berkepandaian.

Ta' terbilanglah tjontoh-tjontoh, jang telah menerangkan, bahwa 'ilmoe kepandaian jang tinggi itoe sekali-kali tidaklah mendjadi soeatoe pengakoean oentoek berboedi bahasa jang haloes!

Orang ta' boléh menjalahi dengan terboeroe nafsoe apabila méreka jang ber'ilmoe dan berpengetahoean tinggi itoe ber'adat kasar dan tidak berboedi pekerti, karena kebanjakan dalam hal itoe boekanlah kesalahannja sendiri, hanja salah dari pendidikannja. Orang sangat bersoesah pajah oentoek memadjoekan 'ilmoe kepandaiannja, tetapi apalah jang telah diboeat oleh meréka itoe oentoek membaiki boedi bahasa? Ta' ada apa-apa. Ketiadaan pendidikan tingkah lakoe dan boedi-pekerti, maka peladjaran jang sebagoes-bagoesnjapoen ta' sanggoeplah dapat menghasilkan boeah, jang diharap orang kepadanja.

Apalagi oentoek didoenia Boemipoetera amat perloe benar ada soeatoe sendi jang lebih baik oentoek pendidikan boedipekerti, sebab apabila sendi itoe tidak ada, biarpoen berapa djoea baiknja atoer-atoeran Pemerintah hendaknja bagi meréka itoe, nistjajalah amat sedikit akan memberi paédah atau boléhlah poela sama sekali akan mendatangkan keroegian sadja. Dan itoelah sebabnja maka orang haroes lebih dahoeloe memperbaiki sendi-sendi pendidikan boedi-pekerti oentoek Boemipoetera itoe. Bila sendi jang koekoeh telah diboeat dan dipakai, maka baroelah boléh orang mendirikan bermatjam-matjam roemah dengan sedjahtera.

Siapakah jang akan membantahi, bahwa dalam hidoep bersama-sama itoe perloe sekali memikoel soeatoe pekerdjaan jang besar oentoek pendidikan boedi-pekerti? Perempoean, ja, perempoeanlah jang lajak sekali oentoek mengerdjakan kerdja itoe; betoel tidaklah sekaliannja, tetapi amat banjak ia dapat menolong mempertinggi kedoedoekan boedi-pekerti Boemipoetera dalam hidoep bersama-sama.

'Alam sendiri telah membahagikan pekerdjaan itoe kepada perempoean. Bila ia telah mendjadi iboe, teroeslah ia mendjadi pendidik jang pertama oentoek kemanoesiaan; dalam pangkoeannjalah si anak moela-moela beladjar merasa, berpikir dan berkata; dan dalam segala hal pendidikan jang pertama-tama itoe, boekanlah pendidikan jang ta' ada berarti oentoek selama hidoep. Tangan boendalah, jang moela-moela sekali meletak-