Lompat ke isi

Halaman:Gerakan wanita di dunia.pdf/30

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

hari ia menisik kaos atau ia melantjong dengan bajinja. Tetapi sekurang-kurangnja sekali seminggu ia pergi ke „club" (perkumpulan), sebab tidak seorang wanita Amerika jang tidak mendjadi anggota salah sebuah perkumpulan-wanita! Pemerintah amat menjegani persatuan-persatuan wanita ini dan kerap kali pemerintah membutuhkan nasehat misalnja dari Perserikatan Wanita Desa dan „club" kaum wanita tersebut diatas. Pada masa ini, bila pemerintah di Amerika, hendak memetjahkan sebuah soal kemasjarakatan, jang penting, selalu lebih dahulu mendengar pendapat perserikatan-perserikatan kaum wanita. Persatuan-persatuan wanita setempat-setempat membitjarakan soal itu dalam beberapa pertemuan. Laporan mereka kirimkan kepada Pimpinan Umum. Pimpinan ini, sesudah menjelidiki segala laporan tadi, membuat sebuah usul jang mereka hadapkan pada Pemerintah.

Bila Pemerintah mengeluarkan undang-undang baru, tahulah Njonja Smith, bahwa sebelum undang-undang baru itu disahkan, pendapatnja sudah djuga dipertimbangkan. Sekalipun ini bukan berarti, bahwa hukum itu tepat disusun menurut kehendaknja, sebab mungkin pendapatnja itu berlainan dengan pendapat kebanjakan kaum wanita.

Bila terbukti, bahwa Njonja Smith mempunjai ketjerdasan luar biasa, tentu ia akan terpilih mendjadi anggota Madjelis Kota atau anggota Congress. Mungkin djuga ia akan beroleh suatu djabatan dalam sebuah komisi U.N., seperti njonja Roosevelt.

Oleh karena Njonja Roosevelt mendjadi tjontoh jang djelas, bahwa wanita Amerika sanggup mentjapai kedudukan jang begitu tinggi, maka bab ini akan kami tutup dengan sedjarah ringkas kehidupan wanita ini, jang bukan sadja isteri seorang jang termasjhur.

28