Halaman:Biografi tokoh kongres perempuan indonesia pertama.pdf/120

Dari Wikisumber bahasa Indonesia, perpustakaan bebas
Halaman ini tervalidasi

112

Pemuda yang menjadi jodoh Siti Hajinah, bernama Mawardi Mufti berasal dari Banjarnegara, putera Haji Muhammad Mufti dan Murtiyah. Mawardi adalah seorang guru dan aktif di Muhammadiyah. Siti Hajinah bertemu dengan Mawardi ketika ia aktif juga di Aisyiyah yang merupakan Organisasi dalam ruang lingkup Muhammadiyah. Rupanya keaktifan mereka di Muhammadiyahlah yang mempertemukan jodoh mereka. Sejak menjadi isteri Mawardi, Siti Hajinah mencantumkan namanya menjadi Siti Hajinah Mawardi,

Perkawinan Siti Hajjinah dengan Mawardi cukup bahagia. Mereka dikaruniai 7 orang anak, yang bernama Harijadi, Rusdi, Darmadi, Parmadi, Kusnadi, Hartinah, dan Darmini. Kini 2 orang puteranya dan satu puterinya, yaitu Rusdi, Kusnadi, dan Hartinah telah meninggal. Bagi Siti Hajinah dan suami, putera-puteri yang mereka miliki merupakan harta yang sangat berharga. Mereka berusaha merawat dan mendidik putera-puterinya dengan baik dan penuh kasih sayang. Setelah putera-puterinya dewasa dan dan berumah tangga, satu persatu putera-puterinya tersebut berpisah dengan Siti Hajinah dan suami. Kini tiga orang puteranya menetap di Jakarta bersama keluarganya masing-masing, dan seorang puterinya menetap di Yogyakarta.

Siti Hajinah memperoleh pendidikan formal, dimulai dari masuk ke Hollands Inlandsche School (HIS) di Yogyakarta. Tamat dari Hollands Inlandsche School tersebut, kemudian Siti Hajinah melanjutkan ke Fur Huischoud School. Fur Huischoud School adalah semacam sekolah kepandaian putri (SKP). Dalam sekolah itu, Siti Hajinah Mawardi memperoleh pendidikan mengenai masak-memasak, jahit-menjahit, dan berbagai pendidikan lainnya yang berkaitan dengan kegiatan sehari-hari yang biasa dilakukan kaum wanita.

Tamat dari Fur Huischoud School, Siti Hajinah tidak melanjutkan ke sekolah yang lebih tinggi. Untuk selanjutnya Siti Hajinah hanya menjalankan pendidikan yang bersifat nonformal, dari orang tua maupun lingkungan sekitarnya. Dari